Silahkan Baca Artikel Dibawah Ini

Rabu, 16 November 2011

Ubah Windows 7 Menjadi Windows 7 Service Pack 1 (Slipstreaming)


Ternyata tidak hanya Windows XP saja yang bisa memiliki service pack, Windows 7 pun bisa dibuat seperti Windows XP. Apa sih sebenarnya Service Pack? Service Pack adalah sekumpulan patch, update dan perbaikan-perbaikan yang dikemas dalam 1 file. Service pack memudahkan kita dalam proses update sehingga tidak perlu untuk melakukan update satu per satu. Jadi sebelum mencoba menggunakan Windows 8, alangkah baiknya kita slipstreaming dengan service pack 1.

Kebutuhan
Ternyata tidak gampang juga untuk melakukan slipstreaming dengan service pack 1. Ada banyak file yang harus di download dan juga kapasitasnya juga tidak main-main besarnya. Kalau tetap memaksa, ini dia bahan-bahannya : Windows SP1 32-bit (537,8 MB) atau Windows SP1 64-bit (903,2 MB). 
Windows Automated Installation Kit (1,66 GB). 
RT Se7en Lite 32-bit (15,3 MB) atau RT Se7en Lite 64-bit (15,4 MB).
Aplikasi pembakar ISO (ada banyak), untuk contoh ini menggunakan
CDBurnerXP (4,78 MB).
DVD Installer Windows 7, bisa 32-bit atau 64-bit yang kalian punya.

Instalasi Windows Automated Installation Kit 
Karena format file-nya adalah ISO, maka kita perlu untuk membakarnya ke DVD. Jalankan aplikasi burner dengan CDBurnerXP (atau dengan yang kalian punya).
Klik 2x opsi “Burn ISO Image”.
Di bagian Select ISO image to burn, klik “Browse” lalu arahkan ke file ISO milik Windows Automated Installation Kit.
Klik “Burn disc” untuk memulai burning.
Setelah pembakaran selesai dan semuanya berjalan lancer, masukkan DVD Windows AIK dan jalankan file bernama “StartCD.exe”.
Pada jendela yang muncul, pilih Windows AIK Setup. Lakukan proses instalasi seperti biasa.

Instalasi RT Se7en Lite
Sekarang kita akan menginstal aplikasi ini, caranya :
Install RT Se7en seperti biasa. Pada contoh ini, Windows yang digunakan adalah Windows 64-bit.
Jalankan RT Se7en Lite dan masukkan DVD installer Windows 7 ke dalam drive DVD.
Klik “Browse” dan pilih Select OS Path.
Arahkan ke drive yang berisi installer Windows 7 dan klik OK. (pada drive DVD kalian)
Pada peringatan yang muncul, klik “OK”.
Selanjutnya, pilih lagi drive atau folder (terserah kalian) yang akan menjadi tujuan sementara. Klik “OK”.
Proses copy akan berlangsung.
Setelah selesai, akan muncul jendela baru. Pilih versi Windows yang akan kalian gunakan dan beri centang pada “Slipstream Service Pack”.
Tunggu sebentar, kemudian akan muncul jendela baru. Klik “Browse” dan arahkan ke file SP1 yang tadi anda download. Jangan keliru ya, jika installer kalian 32-bit maka pilih SP1 untuk 32-bit juga. Klik “Start”.
Proses integrasi akan dimulai. Dalam contoh saya proses ini memakan waktu 40 menit.
Seetelah selesai, klik “Proceed”.
Proses loading image akan dilangsungkan selama beberapa menit. Setelah proses itu selesai, kembali ke jendela utama RT Se7en Lite dan klik Task.
Beri tanda centang pada “ISO Bootable” lalu klik icon ISO Bootable yang ada disebelah kiri.
Berikutnya dibagian Mode, kalian bisa memilih apakah akan langsung menge-burn image yang sudah jadi ke DVD atau membuatnya menjadi ISO dulu. Tapi menurut saya, lebih baik menjadikannya ISO terlebih dahulu karena dari ISO tersebut kita bisa mencoba melakukan eksperimen dengan Virtualbox atau virtual machine lainnya untuk menguji apakah DVD yang tadi kita buat sudah benar dan bisa booting. Untuk menjadikan ISO, pilih mode Create Image.
Klik tombol “Make ISO” dan tentukan lokasi penyimpanan terserah kalian.
Proses pembuatan ISO akan dilakukan dan tunggu hingga selesai.
Sekarang silakan kalian coba ISO tersebut menggunakan virtual machine tadi dan lihat bagaimana hasilnya. Jika berhasil, maka kalian bisa menginstalnya ke komputer atau laptop kalian.

Semoga berhasil dan selamat menikmati . . .

Tidak ada komentar:

Posting Komentar