Silahkan Baca Artikel Dibawah Ini

Jumat, 23 Desember 2011

Kartu Telkom Flash For Ipad



Mungkin banyak sobat Tergaptek  yang bertanya-tanya kalau Ipad itu menggunakan Sim card juga atau tidak?
Jawabannya ialah iya,  Tapi simcardnya itu beda dengan simcard Hp, ukurannya lebih kecil (micro). Kata temanku seh bisa makai sim handphone biasa tapi dipotong namun kebenarannya belum diketahui karena belum pernah aku coba. (Gimana mau coba, Ipad aja gak punya).

Dulu memang kabar tentang sim yang benar-benar cocok untuk Ipad ini belum aku ketahui sama sekali. Tapi sekarang berhubung blog tergaptek ini kebagian iklan dari Telkomsel tentang Micro Sim Flash Unlimited Untuk Ipad, jadi sebagai blogger gaptek aku juga wajib tau dong apa seh isi iklannya itu. Masa yang punya blog gak tau he. 
Oleh karena itu aku langsung berselancar ke webnya Telkomsel dan inilah info yang mungkin bisa bermanfaat buat sobat pengguna Ipad:

Perdana Telkomsel Flash Khusus Untuk Ipad
Telkomsel beberapa waktu lalu mengeluarkan produk yang dikhususkan untuk pengguna Ipad di Indonesia, jadi sobat jangan bingung dan ragu lagi untuk membeli Ipad karena Operator terbesar di Indonesia dan juga Sebagai mitra resmi Apple di Indonesia,
Telkomsel sudah menyediakan Sim Cardnya secara khusus untuk Ipad sobat yaitu Perdana Flash Unlimited Untuk Ipad. Simcard ini telah di design secara khusus dengan ukuran yang lebih kecil dari simcard biasanya (Micro sim) jadi tidak perlu dimodifikasi atau dipotong lagi simcardnya agar bisa dipasang di Ipad sobat. Harganyapun cukup terjangkau
harga perdana untuk ipad ini = Rp.75.000 sudah termasuk pulsa Rp.7500 dan bonus internet 5 Mb.

Tersedia paket khusus bagi Anda yang menggunakan kartu perdana iPad :
Paket Tarif Kecepatan Maksimum Masa Berlaku Batas Pemakaian Wajar
iPad Unlimited Data Plan Rp. 75,000 1 Mbps 30 hari 400 MB
Rp. 200,000 2 Mbps 30 hari 1.6 GB

Keterangan lengkapnya  tentang tarif micro sim ipad, Tempat membeli micro sim ipad dan juga cara mengaktifannya di ipad / petunjuk aktivasi  ,sobat bisa baca di web telkomsel aja di Perdana Flash Unlimited Untuk Ipad -Telkomsel

Nb : Kalau di Pulau Kalimantan khususnya Banjarmasin kalimantan selatan, blogger gaptek belum mengetahui dimana membeli perdana micro sim ipad ini karena di web telkomsel tidak ada data untuk tempet membeli daerah Kalimantan

Semoga bermanfaat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar